Minggu, 07 Februari 2016

Pengertian dari Subjek, Predikat, Objek, Pelengkap, dan Keterangan

SPOK - farizbaiquni.blogspot.com
Kalimat merupakan satuan bahasa terkecil, dalam wujud lisan ataupun tulisan, yang mengungkapkan pikiran yang utuh. Jabatan atau fungsi dalam kalimat meliputi subjek, predikat, objek, pelengkap, dan keterangan. Nah berikut merupakan pengertian secara singkat namun jelas mengenai jabatan kalimat tersebut.

- Subjek (S)
Subjek adalah fungsi inti kedua setelah predikat. Bentuk subjek biasanya berupa nomina, baik berupa kata, frasa, maupun klausa. Untuk menentukan subjek, dapat ditentukan dengan menggunakan pertanyaan siapa dan apa.

- Predikat (P)
Pada suatu kalimat, predikat menjadi fungsi paling inti karena hubungan antara fungsi-fungsi yang lain melalui predikat. Predikat pada umumnya menyatakan suatu tindakan (aksi), proses, presitiwa, keadaan, atau perihal.

- Objek (O)
Objek merupakan bagian yang menerangkan langsung terhadap predikat kata kerja transitif. Biasanya berupa nomina, atau frasa nominal. Pada kalimat aktif transitif, objek akan bergeser fungsinya menjadi subjek jika kalimat itu dipasifkan.

- Pelengkap (Pel.)
Dalam kalimat, pelengkap menerangkan langsung predikat kata kerja intransitif. Pelengkap memiliki kemiripan dengan objek. Namun, pelengkap tidak dapat menjadi subjek akibat penafsiran kalimat.

- Keterangan (Ket.)
Keterangan merupakan bagian kalimat yang ingin menerangkan selutruh bagian kalimat dan dapat dipindahkan tanpa mengubah makna kalimat tersebut.

Terima Kasih atas kunjungannya, semoga bermanfaat
Artikel ini bersumber dari : 
-  http://rumus-ilmiah.blogspot.co.id/2014/10/jabatan-kalimat-pengertian-subjek.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar