Jumat, 03 April 2015

Mencari Expand Template Widget Di Tampilan Baru


     Seringkali kita memasang widget – widget yang pada pemasangannya kita harus memasukkan kode-kode pada template edit HTML dan ada beberapa hal yang mengharuskan kita untuk meng-expand templatenya. Hal ini agar kata yang kita cari dapat kita temukan. Karena Semua Sudah Ter-Expand

     Saya baru-baru ini saya ingin memasukkan kode HTML. Tiba-tiba saya dikejutkan dengan tampilan Blogger yang baru dan ketika saya ingin meng-expand templat dengan cara mencentang bagian Expand Expand Widget sudah tidak ada. Lalu saya mencari cara penyelesaiannya di Mbah Google ( Google Search )
Akhirnya pun saya menemukan caranya... :D
 
Ikuti langkah langkah dibawah ini untuk melakukan  Expand Template Widget :

1. Masuk ke Blogger kalian
2. Buka menu Template à lalu klik Edit HTML
3. Pastikan Mouse anda sudah berada di kolom kode
4. Tekan CTRL + A ( Untuk memblok seluruh kode )
5. Tekan CTRL + C ( Untuk meng-copy seluruh kode )
6. Tekan DEL ( Delete ) / Backspace ( Untuk menghapus semua kode )
7. Tekan CTRL + V ( Untuk mem-paste semua kode )
8. Selesai, template anda sudah ter-expand

Demikianlah artikel ini saya sampaikan melalui blog ini. Artikel ini saya ambil dari situs katiwawalan.blogspot.com dengan berbagai perubahan yang diperlukan. Terima kasih dan semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar